ORLOK Rejang Lebong Laksanakan Rapat Koordinasi JOTA JOTI 2022

Jamboree On The Air-Jamboree On The Internet atau disingkat JOTA-JOTI (bahasa Indonesia: Jambore di Udara-Jambore di Internet) adalah kegiatan kepanduan digital terbesar di dunia yang dikelola oleh WOSM yang berlangsung secara daring dan melalui udara. Kegiatan ini berbasis pendidikan yang menyatukan lebih dari 2,5 juta anggota pandu dari seluruh dunia setiap tahunnya pada minggu ke-3 bulan Oktober untuk akhir pekan kepanduan dan persahabatan. Kaum muda dapat belajar tentang teknologi komunikasi serta dapat terhubung dengan sesama anggota pandu dari lebih dari 171 negara. JOTA-JOTI memungkinkan pesertanya untuk mempelajari tentang Kepanduan dan nilai-nilai kewarganegaraan global. kegiatan ini terbuka untuk Pandu di seluruh dunia dan masyarakat , memungkinkan anak muda untuk terhubung dan berkomunikasi satu sama lain menggunakan Internet dan radio amatir. JOTA-JOTI melibatkan pemuda dalam kegiatan pendidikan yang membangun kerja tim, pemahaman lintas budaya dan keterampilan untuk masa depan.

Bertempat di SMA Negeri 1 Rejang Lebong, ORLOK Rejang Lebong bersama Gerakan Pramuka KWARCAB Rejang Lebong mengadakan rapaty koordinasi pelaksanaan JOTA JOTI 2022 yang diikuti oleh Gudep 01.001-01.002 Pangkalan SMAN 1 Rejang Lebong. Rapat dihadiri jajaran pengurus antara lain Ketua ORARI Lokal Rejang Lebong Zamzami Z, SE, MM – YB4PZ, Koordinator Club Station YH4MC M. Sobri Alfikri, SE – YC4PSB, Sekretaris ORLOK Syahadi, S.Mn – YC4RWH, Kabag Pendidikan Three Rahmat Taufik, S.Pd – YC4PKS dan Staf Khusus Humas ISnawan – YC4PIW.

Dari Kwarcab hadir Sekretaris KWARCAB Rejang Lebong Kak Duwi Mardianata, Kak Susila Elawati, Kak Hendri Jaya dan Kak Jalil mewakili Cabdin Wilayah II Curup. Sedangkan dari pihak Gudep sekalu peserta JOTA JOTI dihadiri oleh Drs. Parji Susanta selaku Kamabigus/Kepala Sekolah, Edi Supriyanto. M.Pd.I selaku Waka Humas, Nusirman, S.Pd Waka Kesiswaan.

Dalam rapat koordinasi dibahas teknis kegiatan JOTA JOTI yang akan dilaksanakan tanggal 14-16 Oktober 2022 secara serentak di seluruh dunia yang diikuti oleh anggota pramuka.kepanduan dari berbagai negara. Sebagai event terbesar kepanduan sedunia JOTA JOTI ini juga akan menjadi yang pertama kali dilaksanakan di Rejang Lebong.

Semua operator amatir radio dari seluruh dunia berpartisipasi dengan lebih dari 500.000 Pramuka untuk mengajarkan mereka tentang radio dan membantu mereka untuk menghubungi Pramuka-Pramuka lain dengan menggunakan perangkat radio amatir dan sejak tahun 2004. ORLOK Rejang Lebong melakukan pendamp[ingan kepada adik-adik pramuka di Gudep dengan memberi pelatihan dan pembinaan mengenai amatir radio, bandplan, tata cara komunikasi dan pengenalan perangkat radio.

Kontributor Berita : Syahadi-YC4RWH

Sumber www.orari.or.id

Lihat Juga

Tuntasnya satu Pengabdian Upacara Penutupan Layanan Bersama Perhimpunan Bengkel Mobil Bali dan Orari Daerah Bali

Hari ini tgl 14 April 2024 telah dilakukan upacara penutupan layanan emergency kerjasama antara Perhimpunan …